Here I am, again.
Mencoba untuk menuliskan semua pikiran abstrak yang ada di otak saya. Menjelajahi sebuah kata 'definisi'.
Saya percaya bahwa tidak ada satupun di dunia ini yang sama, tidak ada seorang pun yang sama, dan bahkan tidak ada suatu perasaan pun yang sama. Termasuk dengan sebuah perasaan yang sering disebut orang sebagai CINTA.
Kalau orang sudah mulai mencoba untuk menjelaskan arti kata cinta, dari sana cerita cinta itu dimulai ...
Cinta menurut beberapa orang adalah sebuah kondisi yang tidak terkontrol dimana tidak pernah ada batasan untuk memberikan perhatian kebahagiaan. Bagi beberapa orang, cinta bisa saja tiba-tiba ditemukan pada kondisi yang tidak pernah terduga. Terkadang hilang secara perlahan-lahan. Atau, tiba-tiba cinta bisa saja langsung pergi begitu saja.
Disamping kisah-kisah dongeng yang memaparkan 'happy ending' dan 'happily ever after' ataupun kisah tragis 'Romeo and Juliet', bagi saya cinta adalah hal yang lain.
Cinta adalah pilihan!
Siapa bilang cinta nggak bsia memilih? Tentu saja cinta bisa memilih, namun terkadang kita yang salah memilih dan terjebak dalam kotak liku-liku yang menjerat hati hingga tercekik.
Cinta bisa memilih, karena ketika seseorang jatuh cinta, orang tersebut lah yang memutuskan dengan siapa ia ingin jatuh cinta. Kriteria apa saja yang akhirnya membuat orang tersebut bisa jatuh cinta. Dan, jika kita tidak menyukai, banyak kasus juga sudah memaparkan betapa mudahnya kemudian orang pergi meninggalkan cinta dan beralih ke yang lainnya.
Dan, kalau dulu saya sempat merasa seperti anak anjing yang kehilangan induknya dan menangis meraung-raung karena kehilangan cinta saya, saya kemudian memilih untuk menjadi orang yang memiliki cinta yang lebih realistis.
Cinta yang tidak lagi membuat saya seperti bocah kecil yang menuntut terlalu banyak dan berjuang mati-matian sendirian seperti orang bodoh yang terlalu naif.
Saya memilih cinta yang setidaknya bisa membuat saya nyaman dan aman. Bukan cinta yang menggebu-gebu dan kemudian membuat tangan saya sendiri terbakar.
Lalu, kalau kemudian orang bertanya apakah saya bahagia, saya yang akan bertanya pada Anda, bahagiakah anda dengan pilihan Anda ?
Mencoba untuk menuliskan semua pikiran abstrak yang ada di otak saya. Menjelajahi sebuah kata 'definisi'.
Saya percaya bahwa tidak ada satupun di dunia ini yang sama, tidak ada seorang pun yang sama, dan bahkan tidak ada suatu perasaan pun yang sama. Termasuk dengan sebuah perasaan yang sering disebut orang sebagai CINTA.
Kalau orang sudah mulai mencoba untuk menjelaskan arti kata cinta, dari sana cerita cinta itu dimulai ...
Cinta menurut beberapa orang adalah sebuah kondisi yang tidak terkontrol dimana tidak pernah ada batasan untuk memberikan perhatian kebahagiaan. Bagi beberapa orang, cinta bisa saja tiba-tiba ditemukan pada kondisi yang tidak pernah terduga. Terkadang hilang secara perlahan-lahan. Atau, tiba-tiba cinta bisa saja langsung pergi begitu saja.
Disamping kisah-kisah dongeng yang memaparkan 'happy ending' dan 'happily ever after' ataupun kisah tragis 'Romeo and Juliet', bagi saya cinta adalah hal yang lain.
Cinta adalah pilihan!
Siapa bilang cinta nggak bsia memilih? Tentu saja cinta bisa memilih, namun terkadang kita yang salah memilih dan terjebak dalam kotak liku-liku yang menjerat hati hingga tercekik.
Cinta bisa memilih, karena ketika seseorang jatuh cinta, orang tersebut lah yang memutuskan dengan siapa ia ingin jatuh cinta. Kriteria apa saja yang akhirnya membuat orang tersebut bisa jatuh cinta. Dan, jika kita tidak menyukai, banyak kasus juga sudah memaparkan betapa mudahnya kemudian orang pergi meninggalkan cinta dan beralih ke yang lainnya.
Dan, kalau dulu saya sempat merasa seperti anak anjing yang kehilangan induknya dan menangis meraung-raung karena kehilangan cinta saya, saya kemudian memilih untuk menjadi orang yang memiliki cinta yang lebih realistis.
Cinta yang tidak lagi membuat saya seperti bocah kecil yang menuntut terlalu banyak dan berjuang mati-matian sendirian seperti orang bodoh yang terlalu naif.
Saya memilih cinta yang setidaknya bisa membuat saya nyaman dan aman. Bukan cinta yang menggebu-gebu dan kemudian membuat tangan saya sendiri terbakar.
Lalu, kalau kemudian orang bertanya apakah saya bahagia, saya yang akan bertanya pada Anda, bahagiakah anda dengan pilihan Anda ?
Comments
Post a Comment